Support Me on SociaBuzz

Support Me on SociaBuzz
Dukung Blog Ini

Mari Kenali Covid-19 Agar Tahu Cara Menghindarinya


Mari Kenali Covid-19 Agar Tahu Cara Menghindarinya

Hampir seisi dunia saat ini sedang berjuang menghadapi pandemi Corona. Pandemi yang tak pernah disangka-sangka kemunculan pemicunya sejak tahun lalu dan menyebar begitu cepat di tahun 2020 ini. Menghadapi pandemi yang disebabkan oleh virus Corona ini ibarat menghadapi serangan musuh tak kasat mata. Dan kita harus membangun sistem pertahanan agar pasukan musuh tak mampu mengalahkan kita.

Bebarapa cara yang bisa kita lakukan adalah meningkatkan sistem imunitas tubuh, menjaga jarak aman dengan orang lain, tidak keluar rumah kecuali untuk hal yang sangat penting, memakai masker dan rajin cuci tangan serta menjaga kebersihan rumah, lingkungan dan diri sendiri dengan cara yang dianjurkan oleh otoritas kesehatan.




Untuk menghadapi serangan virus ini, kita harus mengenali karakteristiknya. Ibarat akan berperang, kita harus tahu musuh seperti apa yang akan kita hadapi, senjata apa yang mereka miliki, berapa jumlah pasukan yang akan dihadapi, dalam medan pertempuran seperti apa kita akan bertempur, bagaimana kekuatan pasukan musuh, apa kelemahannya dan bagaimana menghancurkannya, adalah hal-hal yang harus kita ketahui untuk menghadapi virus ini.

Saat ini banyak beredar berita dan kabar tentang virus Corona, baik yang akurat maupun hoax. Saking banyaknya, kita pun menjadi bingung, panik dan ada yang memilih untuk tidak mencari tahu sama sekali karena khawatir bahwa informasi yang didapat adalah hoax semata. Oleh karenanya, pada artikel kali ini, saya mencoba merangkum beberapa hal akurat yang sebaiknya kita ketahui tentang Corona dan Covid-19 :

Mengenal Virus Corona dan bedanya dengan Covid-19  
Virus Corona bukanlah virus yang baru dikenal oleh umat manusia. Sejak berpuluh tahun lalu, yakni sekitar tahun 1930-an virus ini telah ada. Corona sendiri adalah suatu kelompok virus yang menyebabkan penyakit baik pada hewan maupun manusia. Nama Corona ini diambil dari bahasa latin yang berarti ‘mahkota’. Hal ini dikarenakan bentuk virus ini berbentuk seperti mahkota.


Jenis-jenis virus corona yang menginfeksi manusia ini ternyata bervariasi bergantung kepada tingkat keparahan penyakit yang ditimbulkan dan seberapa jauh penyebarannya. Hingga saat ini, ada tujuh jenis virus corona yang dikenal bisa menginfeksi manusia, yaitu :
·    Human coronavirus yang terdiri dari 229E (alpha coronavirus), NL63 (alpha coronavirus), OC43 (betha coronavirus), dan HKU1 (betha coronavirus)
·   MERS-CoV yang menyebabkan penyakit MERS (Middle East Respiratory Syndrome)
·  SARS-CoV yang menyebabkan penyakit SARS (Severe Acute Respiratory Syndrome)
·    SARS-CoV-2 yang menyebabkan penyakit Covid-19

Beberapa jenis virus ini bisa menimbulkan infeksi saluran pernapasan mulai dari batuk, pilek hingga masalah yang lebih serius. Virus-virus ini memiliki kemiripan dalam struktur kimia dan morfologinya. Dan umumnya virus ini ditemukan dalam spesies mamalia.

Jadi virus corona adalah jenis virusnya dan Covid-19 adalah sebutan untuk penyakitnya. Dimana virus corona yang menyebabkannya adalah jenis SARS-CoV-2. Nama Covid-19 merupakan singkatan dari corona virus disease. Angka 19 yang ada di belakangnya menunjukkan tahun 2019 dimana virus penyebabnya ditemukan. Sebelumnya virus yang memicu penyakit pernapasan ini sempat dinamai dengan 2019-nCoV atau Novel Coronavirus. Lalu WHO pun mengumumkan nama Covid-19 sebagai nama resmi penyakit ini. Sedangkan nama virus penyebab Covid-19 ini ditetapkan oleh Komite Taksonomi Virus Internasional, yakni SARS-CoV-2. 

Penetapan nama ini untuk mencegah terjadinya kekeliruan dan stigma pada kelompok negara tertentu. Penggunaan nama ini digunakan untuk seluruh spektrum kasus mulai dari ringan, sedang hingga berat.

Gejala infeksi Covid-19
Walaupun dalam beberapa kasus, mereka yang terinfeksi tidak menunjukkan gejala yang spesifik, tetapi ada ciri-ciri atau gejala umum yang harus diwaspadai manakala seseorang mengalaminya, agar sesegera mungkin berkonsultasi ke dokter atau tenaga medis lainnya.
Berikut gejala virus corona yang terbilang ringan yaitu :
  • Hidung beringus.
  • Sakit kepala.
  • Batuk.
  • Sakit tenggorokan.
  • Demam.
  • Merasa tidak enak badan
Beberapa virus corona dapat menyebabkan gejala yang parah. Infeksinya bisa berubah menjadi bronkitis dan pneumonia yang mengakibatkan gejala seperti :
  • Demam yang mungkin cukup tinggi bila pasien mengidap pneumonia.
  • Batuk dengan lendir.
  • Sesak napas.
  • Nyeri dada atau sesak saat bernapas dan batuk.

Kelompok yang rentan terhadap Covid-19
Memasuki bulan suci Ramadhan biasanya kita yang merantau akan bersiap-siap memesan tiket untuk mudik ketika lebaran menjelang. Tetapi tahun ini, tradisi yang sudah berpuluh tahun kita kenal dan lakukan di negeri kita tercinta ini agaknya tak akan kita rasakan. Ya, karena ketika mudik, ada golongan yang rentan terhadap virus biasanya juga turut serta, yaitu para lansia, orang dengan sistem kekebalan tubuh rendah, orang dengan penyakit jantung atau paru-paru dan bayi.

Pengobatan Infeksi Virus Corona
Tidak ada pengobatan khusus bagi orang yang terinfeksi virus ini. Saat ini di berbagai belahan dunia, negara-negara memang sedang meneliti dan membuat vaksin untuk menangkal virus ini. Tetapi belum ditemukan obat khusus untuk mengobati penyakit ini. Beberapa cara untuk meredakan infeksi virus ini yang bisa dilakukan di rumah adalah dengan :

  •  Minum obat untuk meredakan gejala sakit, demam dan batuk
  •  Mandi air hangat atau menggunakan uap hangat
  • Perbanyak istirahat
  • Perbanyak asupan cairan terutama yang hangat
  • Segera ke layanan kesehatan terdekat jika gejala tak kunjung mereda


Upaya pencegahan virus corona
Mengurangi interaksi dan menjaga jarak aman adalah salah satu cara efektif untuk mengurangi penyebaran virus ini. Menurut WHO, Covid-19 menular melalui orang yang telah terinfeksi yang kemudian menyebar melalui tetesan kecil dari hidung atau mulut saat orang yang terinfeksi ini batuk atau bersin. 

Jika tetesan tersebut mengenai benda atau permukaan yang kemudian disentuh oleh orang yang sehat lalu orang tersebut menyentuh mata, hidung atau mulut dan daya tahan tubuhnya sedang lemah, maka virus ini berpotensi menularinya. Selain itu, virus ini juga menyebar manakala tetesan kecil ini terhirup oleh seseorang yang berdekatan dengan mereka yang terinfeksi virus ini.  

Langkah antisipasi untuk meminimalisasi hal ini bisa dilakukan dengan :
  • Sering-seringlah mencuci tangan dengan sabun dan air minimal 20 detik hingga bersih.
  • Hindari menyentuh wajah, hidung, atau mulut saat tangan dalam keadaan kotor atau belum dicuci.
  • Hindari kontak langsung atau berdekatan dengan orang yang sakit.
  • Hindari menyentuh hewan atau unggas liar. 
  • Membersihkan dan mensterilkan permukaan benda yang sering digunakan. 
  • Tutup hidung dan mulut ketika bersin atau batuk dengan tisu. Kemudian, buanglah tisu dan cuci tangan hingga bersih. 
  • Jangan keluar rumah dalam keadaan sakit.
  • Kenakan masker dan segera berobat ke fasilitas kesehatan ketika mengalami gejala penyakit saluran napas. 
  • Makan makanan yang sehat dan bergizi seimbang dan minum suplemen untuk meningkatkan imunitas tubuh

Mengetahui dengan tepat informasi tentang virus corona dan karakteristiknya akan membantu kita tetap tenang dalam situasi saat ini. Walaupun dampak pandemi ini sangat besar terhadap hampir semua sendi kehidupan bahkan hingga ke sektor vital seperti ekonomi, tetaplah penting untuk kita menjaga diri agar terhindar dari stres dan kepanikan. Karena pikiran positif akan memperkuat imunitas tubuh sebagai senjata terpenting kita dalam pertahanan dan "pertempuran" untuk melawan virus ini.



Bahan bacaan :
cnbcindonesia.com
sehatq.com
halodoc.com
freepik.com

No comments