Support Me on SociaBuzz

Support Me on SociaBuzz
Dukung Blog Ini

BEFORE WE GO (Part-1)




“Kita masih punya waktu satu bulan, An. Kamu sebenarnya serius nggak sih, dengan rencana pernikahan kita?” Aku menatap Andra lekat campur gemas. Bagaimana tidak?  Satu bulan lagi kami akan menikah, namun sikap Andra seolah-olah pernikahan kami baru akan berlangsung satu tahun lagi.


“Tentu saja serius dong, Ka. Kalau nggak serius, aku nggak bakalan nemenin kamu nyari souvenir sekarang.” Andra menjawab dengan mata yang tetap saja tertuju pada layar ponselnya.

DIBUKA: KELAS BIMBINGAN PRIVAT MENULIS NOVEL ANGKATAN KEDUA

Mau belajar menulis novel?
Sudah mulai menulis novel, tapi belum selesai juga?
Sudah selesai menulis novel, tapi selalu gagal menembus seleksi penerbit mayor?
Ingin novelnya dikritisi pementor yang sudah berpengalaman?


Kelas bimbingan privat menulis novel angkatan pertama telah kami buka pada bulan Februari lalu dan mendapatkan respon positif. Ada 15 peserta terdaftar yang masih meneruskan bimbingan mereka.  Bulan ini, kami kembali membuka pendaftaran untuk angkatan kedua, dikarenakan banyaknya permintaan untuk mengikuti kelas novel yang diadakan secara online ini. Beberapa keuntungan yang dapat Anda peroleh bila  bergabung bersama kelas SMART WRITER, diantaranya: 

Belanja Lebaran Nggak Pake Desak-desakan


gambar dari sini

 Setiap tahun, menjelang bulan puasa tiba, saya selalu berbelanja pakaian baru untuk persiapan Lebaran. Dan biasanya saya membelinya saat ditugaskan dinas ke Jakarta. Maklumlah, saya tinggal di daerah, dan harga barang di sini termasuk pakaian tergolong mahal dibandingkan harga di Jakarta. Boleh percaya boleh tidak, saya hampir tidak pernah membeli pakaian baik untuk saya pribadi maupun untuk keluarga di daerah tempat saya tinggal, kecuali hanya pakaian pokok saja seperti pakaian dalam. Sedangkan untuk pakaian sehari-hari dan untuk jalan-jalan, saya membelinya saat dinas di Jakarta. Selain karena harganya lebih murah, pilihannya juga lebih banyak. 

L.O.V.E Cycle Online Festival


Alhamdulillah, akhirnya bisa promo bakal novel lagi :) Jadwal terbitnya masih empat bulan lagi sih (insya Allah), tetapi berhubung saat ini tengah digelar festival online dalam rangka rilis seri novel tersebut, so, kali ini saya juga akan menulis tentang even yang dinamakan Love Cycle online Festival ini.

Love Cycle adalah seri novel terbaru dari penerbit Gagas Media yang akan menerbitkan 6 (enam) novel, di mana masing-masing novel akan bercerita tentang 6 (enam) siklus dalam cinta : Cinta Pertama, PDKT, Pacaran, Patah Hati, Move On, dan Komitmen.