Support Me on SociaBuzz

Support Me on SociaBuzz
Dukung Blog Ini

Resensi Buku A to Z Dare to Fail : Kegagalan Bukan untuk ditangisi

Seberapa sering anda mengalami kegagalan? Dan apa yang biasanya anda lakukan saat gagal? Enggan mencoba lagi, atau justru kegagalan itu melecut motivasi anda untuk meraih keberhasilan?

Lewat buku ini, Billi P.S. Lim, seorang motivator dan pemilik perusahaan Hardknocks Factory yang bergerak dalam bidang pengembangan sumber daya manusia ini, akan menggugah pembacanya bahwa kegagalan bukanlah untuk ditangisi. Buku yang berisi kumpulan kata-kata indah penggugah semangat pembacanya untuk berani gagal, berani mencoba, dan berani mengambil resiko dalam upaya mencapai keberhasilan.


Apa yang unik di sini, bahwa setiap kata mutiara mewakili satu huruf abjad yang disusun berurutan mulai dari A sampai Z. Ditulis dalam dua bahasa, Inggris dan Indonesia. Sebelumnya, buku setype yang pernah saya baca (dan belum selesai) adalah buku karya Mario Teguh. Bedanya, buku Pak Mario bersampul hard cover yang lux, buku ini tidak. Dalam buku ini terdapat ilustrasi karikatur untuk setiap kata mutiaranya, buku Pak Mario tidak. Dalam buku ini penulisnya juga menyertakan satu lembar penjelasan untuk setiap kata mutiara beserta kutipan kata mutiara dari tokoh terkenal dunia yang relevan, sedangkan buku Pak Mario murni berisi kumpulan kata mutiara. Persamaannya,  keduanya sama-sama motivator. Kalau ditanyakan mana yang lebih menarik, secara kemasan, jelas unggul buku Pak Mario, tetapi, secara isi, saya lebih pro yang ini, buktinya bisa langsung habis dibaca :D

Buku-buku semacam ini memang paling tepat ditujukan untuk orang-orang yang nggak punya banyak waktu luang untuk membaca, tetapi sangat butuh suntikan motivasi. Buat para penulis non fiksi motivasi, buku ini juga layak dikoleksi sebagai referensi kutipan kata mutiara. Beberapa kata mutiara dalam buku ini terasa makjleb, beberapa terasa menggelitik, salah satunya : "Satu-satunya orang yang tidak membuat kesalahan adalah orang yang tidak pernah melakukan apa-apa." (Roosevelt)

Memang, konten buku sejenis ini, termasuk type easy reading and easy forgetting, cepat dituntaskan, cepat pula dilupakan isinya, karena tidak mengandung langkah-langkah aplikatif yang dapat dipraktekkan dalam kehidupan nyata. Tetapi, buku ini lebih berfungsi seperti suplemen, kapan dibutuhkan, kapan lagi desperate, tinggal ambil, buka dan baca untuk kembali men-charge semangat yang mulai loyo saat gagal atau kalah.  Oh ya, bicara soal kalah, sepertinya buku ini juga cocok buat mereka yang sering berkompetisi, baik kompetisi dalam pertandingan maupun berkompetisi dalam kehidupan.

Berhubung ini terbitan lama, teman-teman mungkin baru akan menemukan buku terjemahan ini dalam rak obral ataupun di perpustakaan-perpustakaan umum. Itu pun.....kalau ketemu :p

Judul     : A to Z Dare to Fail
Penulis  : Billi P.S. Lim
Penerbit : Elex Media
Tahun    : 2002
Jenis     :  Non Fiksi
Hal       : 114

8 comments

  1. Ini cocok buat 'dicomot' buat kutipan di tulisan, status, atau dtaruh di hati hihi...

    Kalau saya pribadi kurang suka beli buku tipe begini ya, Mbak. Tapi kalau baca aja dengan pinjam, dikasih, atau untuk referensi ketika menulis nonfiksi seperti yang Mbak sebut di atas mau aja :D

    ReplyDelete
  2. whaaa.. buku tahun 2002..
    Btw, baca paragraf terakhir, berarti buku ini cocok juga buat aku, yang sering memble kalau lomba atau kalah kuis2 buku gratisan.. xixixi

    ReplyDelete
  3. kalau buatku, buku buku seperti ini lebih bagus jangan dikeluarkan dari tas. Jadi sewaktu waktu lagi down, bisa langsung baca dik.

    ReplyDelete
  4. eh, iyaaa... entu makjleb banget quote-nya Roosevelt. Pas di kalimat itu, aku sempat berhenti untuk membaca kalimat-kalimat selanjutnya.
    Btw, aku juga punya buku Mario Teguh, tapi sampai sekarang belum terbaca. bahkan masih tersampul plastik, wkwkwkk....

    ReplyDelete
  5. Buku yang penting buatku niih :D

    ReplyDelete
  6. Melani , saya juga baca koleksi perpus mini di kantor , buku ini:-)

    ReplyDelete
  7. Mbak Linda, leyla, haha iya banget, cocok buat para quizer n hantu lomba :D

    ReplyDelete
  8. Iya mbak dhani, ukurannya juga tipis gampang diselipin
    Mbak eky, buku pak mario di rumah lagi sembunyi, padahal pinjeman n hardcover, bisa2nya nyelip, hehe

    ReplyDelete